Showing posts with label Tugas. Show all posts
Showing posts with label Tugas. Show all posts

Friday 30 October 2015

Resensi Buku If You Know What Happened in MCI (Meme Comic Indonesia)

Kesuksesan Para Jones (Jomblo Ngenes) 



Judul buku : If You Know What Happened in  MCI
Penulis : Widya Arifianti
Penerbit         : Loveable
Kota terbit : Jakarta
Tahun terbit : 2015
Jumlah halaman: 258 Halaman
Dimensi buku : 13 x 19 cm
Harga buku : Rp44.900
ISBN : 978-602-0900-20-9


Lucu, kasihan, sedih, dan miris saat anda membaca buki ini yang penuh dengan cerita suka dukanya para admin yang mewadahi komunitas meme terbesar di Indonesia yaitu “Meme Comic Indonesia” atau sering disebut MCI. Sebagian Likers-nya adalah jones alias jomblo ngenes.
Fanpage ini terbentuk karena hobi salah satu admin di MCI, yaitu Admin P. Admin P ini adalah pembentuk/Founding dari fanpage MCI, dimulai dari hobi dia membuat meme untuk mengisi waktu luangnya, karena saking kosongnya waktu Admin P ini akibat statusnya jomblo seumur hidup, maka dibuatlah fanpage ini sebagai salahsatu hiburan bagi facebookers dan tempat menyalurkan ide-ide si Admin P.
Seiring berjalannya waktu, likers fanpage MCI-pun semakin hari semakin banyak, Admin P –pun tidak mampu mengurus fanpage MCI sendirian, maka Admin P menambah “personil” adminnya menjadi 5 orang. Dan bersama-sama membuat website sebagai tempat para likers mengunggah meme buatan mereka.
Namun tak seperti di dunia maya, di dunia nyata tidak ada yang tahu bahwa dibalik kesuksesan MCI ada Admin P yang kehabisan waktu luangnya untuk mengurusi fanpage MCI yang semakin banyak likers-nya. Nilai di sekolahnya pun turun drastis, Sang Ibu-pun mengancam akan mencabut internetnya jika nilainya tidak membaik. Admin P pun belajar dengan giat, namun saat ulangan hasilnya pun nilainya sama saja. Hal itu memperkuat niatan ibunya untuk mencabut internet rumahnya.
Hari itupun datang, dimana yang maha kuasa (berkuasa dirumah) akan mencabut sebagian nyawa Admin P. Sebelum “nyawanya” dicabut oleh “yang maha kuasa”, Admin P mempercayakan fanpage MCI kepada Admin S. Admin S adalah admin yang sangat dipercaya oleh Admin P dan berjanji akan menjaga dan membersarkan fanpage MCI ini.
Keseruan MCI-pun berlanjut tanpa kehadiran Admin P. Kekuasaan tertinggi MCI sekarang ada pada Admin S yang diberi amanat oleh Admin P untuk meneruskan “perjuangannya”.
Dengan kemajuan MCI, banyak orang yang menginginkan jabatan tersebut. Para Hacker-pun berdatangan, membobol akun Admin untuk mengambil alih kekuasaan di MCI. Juga datangnya admin baru sebagai pewarna fanpage MCI yang kian abu-abu setelah ditinggal Admin P, Admin tersebut adalah Admin Kit_ty yang imut, manis, bahenol, dan tentunya seorang cewek.
Novel ini diangkat dari kisah nyata kehidupan para admin MCI yang diringkas sedemikian rupa hingga menarik, dan penggunaan bahasa “gaul” yang mudah diserap oleh para pembaca, baik remaja maupun orang tua. Dilengkapi dengan gambar meme yang lucu, sehingga pembaca tidak bosan saat berlama-lama membaca buku ini.
Titik lebah dari buku ini adalah banyak pengulangan kalimat di dalam halaman-halaman novel, dan penggunaan kata yang hanya dimengerti oleh anggota/penggemar MCI. Namun buku ini bisa menjadi pelajaran berharga agar kita lebih kreatif da inovatif seperti Admin P yang bisa menghasilkan rupiah dari facebook dengan gambar-gambar meme buatannya.

Author by:
PradhiXsJr
Pradika30.blogspot.com
25/20/1015

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com